SAMBIL MEMAKI-MAKI, PRIA INI KECAM FPI YANG PROTES PK AHOK

Ayo Langganan Gratis Berbagi Berita...Jangan lupa Share dan Komen ya :)

Beredar rekaman video seorang pria mengecam Front Pembela Islam (FPI) yang menentang upaya peninjauan kembali (PK) kasus mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Rekaman video itu berdurasi 3.33 menit dan beredar di jejaring media sosial.

"Ahok itu mau melakukan apa saja itu hak dia karena masih selaku warga negara Indonesia... Jadi dalam rangka peninjauan kembali Ahok tidak perlu dibesar-besarkan, apalagi demo besar-besaran," jelasnya.

Menurutnya FPI tidak benar-benar membela umat Islam, sebab masih banyak muslim Indonesia juga di belahan dunia lain yang tertindas namun tidak dibantu oleh FPI.

"Itu saudara kita (TKI) yang di Arab dipukuli, dianiaya bantu sana," ujarnya.

Masih katanya, FPI harus bersikap jantan dengan membawa pulang Rizieq Shihab ke Indonesia guna menghadapi proses hukum yang sudah menanti.

Tak lupa, pria berkaca mata yang mengenakan topi hitam itu menyelipkan makian dan hujatan terhadap FPI, mulai dari isi kebun binatang hingga serangga parasit yang kerap bersarang di tempat tidur.

LIPUTAN6

Posting Komentar

0 Komentar