1.070 FANS HARRY POTTER SERBU GRAND INDONESIA

Ayo Langganan Gratis Berbagi Berita...

Tayangnya kembali film-film bioskop di Tanah Air ditandai dengan diputarnya film 'Harry Potter and the Deathly Hallows:Part 2'. Masyarakat terlihat antusias menyambut pemutaran film tersebut.

Meski tidak terlihat antrean panjang di bioskop Blitzmegaplex Grand Indonesia (GI) siang ini. Namun, sekitar 1.070 orang dipastikan akan memenuhi kursi bioskop untuk menyaksikan film 'Harry Potter' pada pukul 19.30 nanti.

"Untuk jam 19.30 nanti ada 1.070 orang yang nonton 'Harry Potter di dua studio. Kapasitas satu studio sekitar 550 orang," ujar petugas Blitzmegaplex, Sukarno saat ditemui VIVAnews di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat, 29 Juli 2011.

Menurut Sukarno tiket sudah dijual sejak Rabu, 27 Juli 2011. Saat itu jumlah antrean mencapai 500 orang. Untuk hari ini, memang tidak tampak antrean panjang. Namun, satu per satu warga yang ingin menonton 'Harry Potter' terus berdatangan.

VIVANEWS

Posting Komentar

0 Komentar