SEORANG MAHASISWI TEWAS USAI OPERASI PEMBESARAN BOKONG



Ayo Langganan Gratis Berbagi Berita...

Bermaksud memperindah penampilan yang dapat melambungkan karir menjadi penyanyi hip hop, Claudia Aderotimi justu meregang nyawa setelah menjalani operasi memperbesar bokong. Mahasiswi asal Inggris itu mengalami komplikasi medis karena operasi yang dilakukannya ilegal.


Sebelum dilarikan ke rumah sakit, seperti yang dikatakan teman-temannya, Aderotimi mengeluh sakit di bagian dada dan sulit bernapas selama 12 jam. Menurut kesaksian teman-temannya, Aderotini menjalani suntik silikon ilegal di sebuah hotel murah. Aderotimi percaya bokong besar akan memuluskan penampilannya di berbagai video musik.

Apa daya, meski telah dibawa ke rumah sakit, nyawa mahasiswi Thames Valley University itu tak tertolong lagi. Pemeriksaan medis menemukan silikon yang disuntikkan itu bocor ke pembuluh darah sehingga memicu terjadinya gagal jantung.

Ternyata, Aderotini tak hanya kali itu menjalani prosedur pembesaran bokong. Ia pernah menjalani implan bokong pada November 2010. Injeksi terakhir kemungkinan sebagai prosedur tambahan. Lantaran itu, penyelidik Amerika Tengah menginvestigasi penyebab kematian Aderotini apakah karena suntikan silikon atau pemasangan implan.

Teman-temannya mengaku pernah menemani Aderotini ke Philadelphia, Amerika Serikat. Kepada teman-temannya, Aderotini mengaku akan memperbesar bokongnya sebagai hadiah ulang tahun ke-21 yang jatuh akhir bulan Februari. Namun, hadiah itu justru menghentikan umur Aderotini.

Keterangan dari Delaware County Medical Examiner mengatakan penyebab kematian Aderotimi adalah silikon yang disuntikkan ke dalam sistem vaskular yang akhirnya menyebabkan serangan jantung.

Sebelumnya, dari keterangan para saksi diketahui, saat melakukan pembesaran dan pembentukan bokong, Aderotimi menerima suntikan di tubuh bagian atas sementara teman-temannya diberikan suntikan pada bagian pinggul.

Tidak diketahui seberapa banyak suntikan yang diberikan kepada Aderotimi. Juga tidak jelas apakah orang yang memberikan suntikan tersebut berlisensi atau tidak. Pihak kepolisian belum merilis nama orang yang memesan kamar di Hampton Inn atau yang memberikan silikon. Polisi masih menunggu hasil otopsi.

Aderotimi meninggal sekitar sembilan puluh menit setelah dirawat di rumah sakit. Para penyelidik mengatakan mahasiswa dan tiga temannya tinggal di Hampton Inn di selatan barat Philadelphia.

Detektif Joseph Murray dari kepolisian Philadelphia mengatakan masih mencari dua orang yang terlibat dalam prosedur penyuntikan. Diperkirakan transaksi ini dilakukan melalui internet.

Tahun lalu mantan Miss Argentina juga meninggal dunia setelah melakukan operasi plastik pembentukan dan pembesaran bokong. Solange Magano, 38 tahun, meninggal karena komplikasi setelah melakukan gluteoplasty - operasi plastik untuk bagian bokong.

Operasi pembesaran bokong menjadi sangat popular di AS. Sejumlah perempuan yang dipercaya menjadi inspirasi bokong besar antara lain Jennifer Lopez, Beyonce, Nicki Minaj.

Ilusi bokong besar meningkat di antara perempuan muda sejak bersinarnya fenomena 'Hip Hop Honey'. Bokong besar menjadi ‘syarat mutlak’ bagi para penari yang ingin tampil di video musik.

METROTV

Posting Komentar

0 Komentar