BARCA MENANGI DUEL KONTRA HAMBURG

Ayo Langganan Gratis Berbagi Berita...

Barcelona sukses meraih kemenangan 2-1, dalam laga ujicoba melawan tim asal Jerman Hamburger SV, di Imtech Arena, Selasa (24/7/12).

Dua gol Barca yang masing-masing dicetak oleh Dani Alves dan Gerard Deulofeu, menjadi penentu kemenangan 'Los Blaugrana'. Sedangkan Hamburg yang didukung penuh oleh para suporter setianya, hanya mampu membalas dengan sebuah gol dari Tolgay Arslan.

Kedua tim sama-sama berupaya menemukan formasi terbaik untuk diterapkan pada musim mendatang. Pertandingan ini pun menjadi ajang pembuktian bagi pelatih Barca, Tito Vilanova, yang ditunjuk menggantikan Josep Guardiola.

Barcelona yang mendapat kesempatan menguasai bola begitu kick off, langsung mengurung pertahanan tim tuan rumah.

Tak perlu waktu lama bagi Dani Alves untuk membuat Barcelona unggul saat pertandingan baru berjalan empat menit. Berawal dari sebuah serangan balik, Alves, yang turut membantu serangan mendapat sodoran dari Alexis Sanchez di dalam kotak penalti dan segera meneruskan dengan sepakan keras.

Bola yang meluncur ke arah gawang tanpa ampun merobek jala gawang Hamburg yang dijaga oleh Rene Adler.

Menit ke-10, Hamburg memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan. Namun, tandukan Marcell Jansen menyambut sepak pojok hanya membuat bola menyamping tipis dari gawang Barca.

Meski sudah tidak ditangani oleh Josep Guardiola, Barcelona, yang menurunkan sebagian besar pemain lapis kedua, tetap memperagakan 'tiki-taka' dengan penguasaan bola yang lebih dominan dari lawannya.

Peluang kembali diperoleh tim besutan Tito Vilanova di menit ke-18. Tapi bola hasil tendangan Deulofeu yang sudah lepas dari kawalan bek Hamburg masih bisa ditepis oleh Adler.

Semenit kemudian, Hamburg balas mengancam melalui sepakan Son Heung-Min, yang sayangnya masih tepat mengarah di pelukan kiper Barcelona, Pinto.

Serangan yang dibangun para pemain Hamburg terbukti mampu merepotkan barisan pertahanan 'Blaugrana' yang kali ini digalang oleh Javier Mascherano.

Gol yang dinanti publik tuan rumah akhirnya tercipta di menit ke-20 melalui tendangan first timeTolgay Arslan, meneruskan kemelut di muka gawang Barca. Kedudukan kontan menjadi imbang 1-1.

Terus menekan, Barcelona kembali unggul di menit ke-36. Sebuah aksi penetrasi Daniel Alves di sektor kanan gagal dipatahkan oleh bek Hamburg dan sepakan keras berhasil dilepaskan oleh bek asal Brasil itu.

Meski sepakan Alves masih bisa dimentahkan oleh Adler, bola mengarah ke Gerard Deulofeu dan dengan tenang mengirimnya ke dalam gawang. Skor kini menjadi 2-1 untuk keunggulan Barca.

Menit ke-40, kapten Hamburg, Heiko Westermann, mengancam gawang Barca lewat sundulannya. Tapi sayang bola masih tepat mengarah ke Pinto yang langsung mengamankan gawangnya.

Pertandingan terus berlangsung dalam tempo tinggi di menit akhir babak pertama. Meski kedua tim saling bertukar serangan, tak ada gol lagi yang tercipta hingga wasit menyudahi 45 menit pertama.

Tak ingin mengecewakan pendukungnya yang memadati Imtech Arena, Hamburg coba meningkatkan serangan guna membobol gawang lawannya, begitu paruh kedua dimulai.

Tim tuan rumah yang dibesut Thorsten Fink, tampak lebih sabar dalam mengalirkan bola dan berusaha untuk menekan dari lini tengah hingga 10 menit babak kedua.

Namun, ketatnya pertahanan Barca, masih belum mampu kembali ditembus oleh Hamburg, hingga pertandingan memasuki menit ke-60.Kedua tim sama-sama tampil ngotot, terlebih Hamburg yang berstatus sebagai tim tuan rumah.

Barcelona menarik beberapa pemain seniornya seperti Dani Alves dan Adriano, untuk memberikan kesempatan pada skuad mudanya, saat pertandingan menyisakan 15 menit waktu normal.

Menit ke-80, sundulan Marc Bartra hampir saja menambah keunggulan Barcelona. Sayang bola hasil tandukan bek muda itu masih melambung tipis di atas mistar.

Tensi serangan kian meningkat jelang bubaran. Tapi hingga peluit panjang tanda berakhirnya laga berbunyi, skor tetap 1-2 untuk keunggulan tim tamu, Barcelona.[yob]

Susunan pemain:

Barcelona: Jose Pinto Colorado (GK),Daniel Alves, Marc Bartra Aregall, Javier Mascherano, Adriano, Dos Santos, Javier Espinosa, Sergi Roberto, Ibrahim Afellay, Gerard Deulofeu, Alexis Sanchez. Pelatih: Tito Vilanova.

Hamburger SV: Rene Adler (GK), Dennis Diekmeier, Jeffrey Bruma, Michael Mancienne, Dennis Aogo, Heiko Westermann, Per Ciljan Skjelbred, Tolgay-Ali Arslan, Heung-Min Son, Marcell Jansen, Marcus Berg. Pelatih: Thorsten Fink

INILAH

Posting Komentar

0 Komentar