CHRIST JOHN TAKLUKKAN DAUD YORDAN




Ayo Langganan Gratis Berbagi Berita...

Chris John sukses mempertahankan gelar juara dunia tinju kelas bulu versi World Boxing Association. Ia menang angka mutlak atas penantangnya yang juga berasal dari Indonesia, Daud Yordan, di Jakarta International Expo, Kemayoran, kemarin.

Hasil itu memastikan Sang Naga, julukannya, mampu mempertahankan gelar juara yang diraihnya pada 2003 untuk ke-14 kalinya. Petinju berusia 31 tahun itu pun memperbaiki rekor bertandingnya menjadi 45 kali menang, 2 kali seri, dan tanpa pernah kalah.

Pertarungan itu berlangsung ketat sejak awal. Meski sempat sesumbar bakal menjatuhkan Daud pada ronde ke-10, Chris John justru sempat dikejutkan oleh permainan agresif lawan yang baru berusia 23 tahun itu.


Pada ronde pertama, petinju asal Banjarnegara, Jawa Tengah, itu sempat terus menghindari serbuan Daud. Baru pada ronde kedua, Chris John mampu mengimbangi permainan Daud. Meski Daud terus merangsek, dengan ketenangan dan pengalamannya Chris John mampu menyarangkan serangkaian pukulan yang lebih banyak.


Pada ronde kelima, Daud mulai terlihat emosi karena kesulitan membongkar pertahanan Chris John. Permainannya pun sempat berantakan. Hal itu dimanfaatkan oleh sang juara. Emosi Daud juga terlihat meledak-ledak di ronde terakhir, setelah serangannya yang bertubi-tubi gagal menggoyahkan Chris John.


Daud akhirnya harus kecewa setelah pada akhir pertarungan juri memberikan kemenangan angka mutlak untuk Chris John, yakni 112-116, 112-116, dan 111-117. Hasil itu membuat rekor petinju asal Ketapang, Kalimantan Barat, itu berubah menjadi 27 kali menang (21 kali knock-out,) serta dua kali kalah.


Bagi Chris John, Daud menjadi lawan Indonesia pertama sejak 2001, saat ia mengalahkan Soleh Sundava untuk gelar juara Asia Pasifik di Surabaya. Di antara kedua pertarungan itu, ia mampu mendunia dan terus mengalahkan 13 lawannya. Selain mengalahkan Oscar Leon, yang memastikan ia meraih gelar juara dunia pada 2003, Chris Jon menumbangkan petinju kenamaan, seperti Derrick Gainer dari Amerika Serikat dan Juan Manuel Marquez dari Meksiko.


Untuk mempertahankan gelar juaranya yang ke-15, Chris John ada kemungkinan harus menghadapi pertarungan lebih berat, yakni melawan Yuriorkis Gamboa, asal Kuba. Petinju berusia 29 tahun itu adalah juara dunia kelas bulu versi WBA dan IBF (unifikasi). Sebelumnya, Gamboa pernah meraih medali emas olimpiade dan memiliki rekor bertanding yang mengesankan, yakni 20 kali menang, 16 di antaranya dengan KO.


TEMPO

Posting Komentar

0 Komentar