LAGI, BENTROK BERDARAH DI POLEWALI MANDAR



Ayo Langganan Gratis Berbagi Berita..

Puluhan mahasiswa dan petugas Kepolisian Resor Polewali Mandar, Sulawesi Barat terlibat bentrokan berdarah di Gedung DPRD setempat, Jumat (16/3/2012) siang.

Kericuhan bermula ketika mahasiswa yang hendak berdialog dan menyampaikan pernyataan sikap menolak rencana kenaikan harga bahan bakar mintak (BBM) kepada wakil rakyat, terpaksa harus kecewa. Pasalnya, mereka tidak menemukan anggota dewan berada di aula Gedung DPRD Polewali. Mahasiswa lantas menyisir setiap ruangan di gedung itu. Aksi inilah yang diadang petugas hingga bentrokan antara mahasiswa dan polisi pun tak terhindarkan.

Sejumlah mahasiswa terluka kena pentungan. Bahkan seorang mahasiswa terlihat berlumuran darah dalam kericuhan ini. Melihat kondisi ini, mahasiswa tersulut emosinya, dan lantas memberikan perlawanan. Petugas yang emosi kemudian mengejar kelompok mahasiswa.

Kepala Polres Polewali Mandar, AKBP I Gusti Ngurah Rai Mahaputra menyatakan akan menyelidiki kasus ini. Mahaputra mempersilahkan para mahasiswa untuk melaporkan tindakan represif yang dilakukan anggota Polres Polwewali Mandar. "Silahkan melaporkan kasusnya ke petugas nanti kita lihat kronologinya. Saya siap menindak tegas anggota saya jika mereka terbukti melakukan tidak penganiayaan," ujar Kapolres.


Namun, Mahaputra menolak menyebut anggotanya bertindak anarkis saat mengamankan aksi para mahasiswa. Menurutnya, bentrokan harus dilihat kronologinya dari awal hingga terjadi bentrokan.


KOMPAS

Posting Komentar

0 Komentar